Makan Kekenyangan Tidak Baik untuk Pencernaan

Saat lapar, terkadang kita tidak sadar bahwa porsi makanan yang dikonsumsi terlalu berlebihan. Akibatnya, setelah makan perut akan terasa begah dan kembung. Mengapa? Pasalnya terlalu banyak makan dapat memberikan dampak negatif pada pencernaan, apalagi bagi Anda yang memiliki penyakit maag. Cara mengobati maag paling efektif selain mengonsumsi obat-obatan adalah mengatur pola makan. Penderita sakit maag masih tetap bisa makan enak asal perhatikan jenis kandungan makanan dan pastikan pola makan Anda sesuai dengan kebutuhan – hindari sering makan secara berlebihan. Berikut ini kemungkinan yang bisa terjadi ketika Anda kekenyangan.

Saat mengonsumsi makanan terlalu banyak, saraf parasimpatetik akan memerintahkan tubuh untuk melambat dan fokus untuk mencerna makanan. Selain itu saat makanan dicerna, sel dalam pankreas akan memproduksi hormon insulin yang juga meningkatkan hormon melatonin dan serotonin. Proses ini akan membuat tubuh Anda merasa ngantuk dan gembira di saat yang bersamaan.

Sedangkan ketika Anda makan dalam porsi banyak secara terus menerus, tubuh akan beradaptasi. Jika awalnya Anda bisa kenyang hanya dengan makan sedikit porsi, lama kelamaan tubuh akan melakukan adaptasi dan membuat Anda terbiasa makan dalam porsi banyak.

Hal inilah yang bisa menyebabkan risiko obesitas. Namun bukan hanya itu saja, terlalu banyak makan juga akan membuat gas berkumpul dalam perut dan menyebabkan masalah pencernaan. Apalagi jika ditambah kebiasaan buruk seperti berbaring sehabis makan. Seperti yang telah dijelaskan di atas, kebanyakan orang memang akan merasa mengantuk setelah makan karena energi tubuh digunakan untuk mencerna makanan. Sehingga rasanya sulit menahan keinginan untuk berbaring.

Namun, hal ini dapat memperburuk proses pencernaan. Saat berbaring asam lambung semakin berpotensi untuk naik ke atas dan memicu heartburn. Naiknya asam lambung juga memungkinkan Anda merasa mual dan ingin muntah.  (source: tirto.id)

Itu dia risiko dari mengonsumsi makanan terlalu banyak. Selain tidak nyaman, makan kekenyangan juga tidak baik untuk kesehatan pencernaan. Karena itu, makanlah sesuai dengan porsi yang dibutuhkan tubuh dan jangan langsung berbaring seusai makan. Paling tidak berilah jeda sekitar 2-3 jam sebelum berbaring. Semoga bermanfaat! (Rima)

Leave a Reply

Your email address will not be published.